Friday, July 28, 2017

Pilih Mana: Untung Sekaligus 240juta atau 12 x 20juta?

Misalkan anda main saham dengan modal Rp 1 milyar.

Pilih mana:

1. Bulan Januari sampai dengan November anda ada untung ada rugi, tapi totalnya impas tidak untung tidak rugi. Di bulan Desember anda untung Rp 240 juta. Nilai portofolio di akhir tahun itu Rp 1.240.000.000.

2. Bulan Januari anda untung Rp 240 juta. Bulan Februari sampai dengan Desember anda ada untung ada rugi, tapi totalnya impas tidak untung tidak rugi. Nilai portofolio di akhir tahun itu Rp 1.240.000.000.

3. Bulan Januari sampai dengan Desember setiap bulan anda untung Rp 20 juta. Nilai portofolio di akhir tahun itu Rp 1.240.000.000.


Silahkan memilih dengan menulis komentar.

Saya akan menulis pos tanggapan setelah ada minimum 25 pemberi komentar.

Setelah anda membaca komentar/pilihan pembaca di bawah, silahkan lanjut baca ke pos "Pilih Mana: Untung Sekaligus 240juta atau 12 x 20 juta? Tanggapan (Bagian I)."






Pos-pos yang berhubungan:
[Pos ini ©2017 oleh Iyan terusbelajarsaham.blogspot.com. Hak Cipta dilindungi Undang-Undang.]

29 comments:

  1. No 3. Bagi saya,no 1 butuh kesabaran banget sedangkan no 2 bakal ngarep untung lagi.Harapan kosong gitu

    ReplyDelete
  2. Dear Mas Iyan..

    Ikut milih n0.3 deh..artinya analisis yg dilakukan sudah bisa menghasilkan profit yg konsisten jg..semoga menjadi kenyataan

    ReplyDelete
  3. Kalau saya misalnya sebagai pemain saham, saya pilih nomer 3. Keuntungan yg berkesinambungan berarti kita sudah paham arah pasar. Beda halnya dengan keuntungan yang cuma sekali tapi besar. Kalau menurut saya keuntungan sekali tapi besar ini cenderung lebih ke arah luck. Ya mungkin sekarang untung besar, kalau besok siapa yang tahu (kalau ngandelin luck)?

    ReplyDelete
  4. No. 3
    walaupun kecil, yang penting mendapatkan keuntungan dengan konsisten

    ReplyDelete
  5. HARAPANNYA NO 3, Namun kenyataan sepertinya lebih mendekati nomor 1 ..(berakit rakit dahulu bersenang senang kemudian). Saya pilih nomor 1 .

    ReplyDelete
  6. Saya pilih no 3, karena di no 3 terdapat konsistensi

    ReplyDelete
  7. No.2 Untung di awal 240jt seharusnya kesempatan meningkatkan nilai portofolio di akhir tahun bisa lebih besar. Tapi aktualnya tetap di 1,240 M, berarti performa menurun.
    No.3 Untung 20jt tiap bulan, dengan nilai portofolio yang selalu meningkat tiap bulannya seharusnya portofolio akhir tahun juga bisa lebih besar. Aktualnya tetap di 1,240 M, berarti performa stuck.
    Saya pillih No.1 ;)

    ReplyDelete
  8. saya pilih nomor 3 Bung, konsistensi yang paling penting

    ReplyDelete
  9. Bagi saya ya tidak masalah nomor berapapun yang penting 1 tahun dapat untung.(ada return yang bagus 24%)
    Alasan:
    Semua itu tergantung pergerakan market. Bisa saja alasan nomor 1 itu karena pada saat awal tahun adalah pemilhan emiten yang baik karena scara keseluruhan saham2 naik misalnya, kemudian selanjutnya sd akhir tahun marketnya bearish, jadi tidak menghasilkan apa2.
    Sama dengan yang no 2 market tidak kemana2 dari awal tahun sd menjelang akhir tahun namun di desember saham yang dipilih mulai menguat.
    Begitu juga no 3. Secara sekilas bisa saja disimpulkan mendapatkan return konsisten di tiap bulannya, tapi kalau itu terjadi di tahun 2009 ( pada saat IHSG performanya +_ 100% setahunnya, ya 24% bukan suatu pencapaian berarti karena logikanya kita masuk saham apa saja hampir sebagian besar hasilnya untung.
    IMHO :)

    ReplyDelete
  10. Saya pilih no 3, konsisten. Untuk besar kecilnya gain itu tergantung dr modal yg di gunakan...yg penting saya konsisten dulu untuk mendapatkan gain.

    ReplyDelete
  11. Selamat siang bung iyan,,
    Setelah baca berulang ulang saya putuskan untuk pilih no: 1
    Alasannya karena dari january hingga november saya beli jual ada untung dan ada rugi. Tetapi di akhir tahun saya menemukan satu atau dua saham yang sesuai sinyal beli dan sinyal jual atau munggkin karana efek sinter klaus jadi saya untung besar.dan tentu saja memacu semangat saya di january kemudian. Mohon di komentari ya pak.

    ReplyDelete
  12. No 1 Untuk Trader Pemula Sangat Bagus untuk tidak kehilangan equity terlalu banyak
    No 3 Untuk Trader Pemula yang sudah mengerti akibat dari pengalaman No.1
    No 2 Untuk Spekulatif Buyer

    ReplyDelete
  13. Low say Nomor apa saja bolh.. pnting akhir tahun tidak rugi..hehe

    ReplyDelete

Pertanyaan dan komentar anda akan saya jawab sesegera mungkin. Maaf, saya tidak menerima pertanyaan dan komentar anonim/unknown. Promosi, iklan, link, dll, apalagi hal-hal yang tidak berhubungan dengan main saham TIDAK AKAN ditampilkan.